Pada hari Minggu tanggal 11 Desember 2022 ORARI Lokal Kota Banjar menggelar Musyawarah Lokal (Muslok) ke V Tahun 2022, bertempat di Aula Hotel Mandiri Kota Banjar dengan tema “Kita tingkatkan jiwa patriotisme dalam keseimbangan penguatan sinyal ekonomi untuk Banjar berseri”

Agenda Muslok ini adalah, Laporan Pertanggungjawaban Pengurus periode 2019- 2022 dan Pemilihan Ketua DPP dan Ketua Lokal periode 2022- 2025.
Kegiatan ini dibuka oleh Wali Kota Banjar yang diwakili Kepala Dinas Kominfo Kota Banjar Dede Tito Ismanto, ST., MT, dalam sambutannya mengatakan “Kami sangat mengapresiasi adanya Muslok ORARI Lokal Kota Banjar ini semoga dapat semakin meningkatkan sinergitas antara ORARI Lokal Kota Banjar dengan Pemerintah Kota Banjar, ” ucapnya.
Selain dihadiri oleh anggota ORARI Lokal Kota Banjar, hadir juga Ketua ORARI Daerah Jawa Barat Ir. Yana Koryana, MP (YB1AR), para Ketua Lokal di Jawa Barat dan beberapa Pimpinan OPD yang ada di Kota Banjar.
Dari Muslok ke V tahun 2022 ini terpilih Yana. S. Bachyan, SIP., M.Si sebagai Ketua Lokal periode tahun 2022-2025.
Dalam kesempatan terpisah Yana. S. Bachyan, SIP., M.Si mengatakan bahwa ORARI Lokal Kota Banjar dalam kegiatannya selalu berkordinasi dengan Pemerintah Kota Banjar termasuk OPD terkait yang ada di Kota Banjar. Kegiatan yang rutin dilaksanakan adalah Dukungan Komunikasi pada acara- acara penting dan siaga kebencanaan. “Kami selalu turun ke lapangan di saat Pemerintah maupun masyarakat membutuhkan kami, baik dalam kegiatan Pengamanan Idul Fitri, Natal dan Tahun Baru, maupun dalam kebencanaan yang ada di Kota Banjar”, pungkas Yana
